Minggu, 17 November 2019

MATERI AJAR


HARI/ TANGGAL : SENIN, 18-11- 2019
KELAS : 1
TEMA  4 /  SUBTEMA    : KELUARGAKU / KEBERSAMAAN  DALAM  KELUARGA

Bahasa Indonesia

Bersyukur memiliki keluarga
Minggu pagi Siti dan keluarganya pergi ke pantai. Mereka piknik dan berenang di pantai. Ayah dan ibu Siti menyiapkan makanan. Siti dan adiknya bermain pasir. Keluarga Siti sangat bahagia. Mereka selalu berkumpul bersama.. Setiap hari Siti bersyukur kepada Tuhan. Siti bersyukur karena diberikan keluarga bahagia. Siti bersyukur dengan cara menjadi anak yang baik.

Bagaimana caramu berterima kasih kepada Tuhan?
Sebutkan lima cara kamu mengungkapkan terimakasih kepada Tuhan.
1. ......................................
2. .....................................
3. ....................................
4. .....................................
5. .....................................

Berterima Kasih
Siti sedang makan malam bersama keluarganya.Sebelum makan, Siti baca doa terlebih dahulu. Siti berterima kasih kepada Tuhan atas makanan yang diberikan. Siti makan dengan lahap. Siti juga berterima kasih kepada orang tuanya. Orang tua Siti telah menyiapkan makanan untuk anak-anaknya. Bagaimana caramu berterima kasih kepada orang tua?
Sebutkan lima cara mengungkapkan
terima kasih kepada kedua orang tuamu.
1. ......................................
2. .....................................
3. ....................................
4. .....................................
5. .....................................

SBDP
Siti dan keluarganya sedang bernyanyi bersama. Lagu yang dinyanyikan adalah “Kasih Ibu”. Yuk kita bernyanyi bersama.

Kasih Ibu
Karya S.M. Mochtar

Kasih ibu kepada beta.
Tak terhingga sepanjang masa.
Hanya memberi tak harap kembali.
Bagai sang surya menyinari dunia.

Lagu tersebut bercerita tentang ibu. Lagu yang memuji kasih sayang ibu kepada kita. Dari lagu tersebut kita diajarkan untuk sayang kepada ibu.
Membantu Ibu di Dapur
Dayu suka membantu ibu. Dayu mencuci piring dan menyapu. Dayu membuang sampah ke tempatnya. Sebagai hadiah atas bantuan Dayu, Ibu Dayu memberikan satu kantung biji kacang tanah. Dayu meminta izin ibunya untuk membuat kerajinan. Dayu meronce biji kacang tanah menjadi bagus.


Ayo kita meronce dari hasil alam, seperti biji, daun, batang, atau kerang.
1. Guru sudah menyiapkan tali senar, atau senar elastis. Jika tidak ada tali senar, bisa menggunakan benang kasur.
2.  Daun kecil, batang daun pepaya, batang daun singkong, biji-bijian, seperti pete cina, atau kerang.
3.  Siswa berlatih meronce dengan bahan dasar biji, daun, batang, atau kerang.

PKN
Ayo berlatih
Pilihlah gambar di bawah ini yang menunjukkan kegiatan membersihkan rumah. Berilah tanda centang (v) ada kotak yang disediakan.

Buatlah jadwal tugas membersihan rumah  dari masing-masing anggota keluargamu.
Jadwal membersihkan rumah hari Senin
Ayah  :
Ibu    :
Dirimu  :
Saudaramu :
Jadwal membersihkan rumah hari Selasa
Ayah  :
Ibu    :
Dirimu  :
Saudaramu :
Jadwal membersihkan rumah hari Rabu
Ayah  :
Ibu    :
Dirimu  :
Saudaramu :
Jadwal membersihkan rumah hari Kamis
Ayah  :
Ibu    :
Dirimu  :
Saudaramu :
Jadwal membersihkan rumah hari Jumat
Ayah  :
Ibu    :
Dirimu  :
Saudaramu :
Jadwal membersihkan rumah hari Sabtu
Ayah  :
Ibu    :
Dirimu  :
Saudaramu :

Udin sedang menonton televisi bersama keluarganya. Udin bercerita akan tugas sekolahnya. Udin meminta ayah membantu mengerjakan tugas sekolah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar