Minggu, 19 April 2020

Home Learning, Tema 8 Subtema 3. Senin 20 April 2020

Assalamu'alaikum anak sholeh dan sholeha ibu guru?
Apa kabarnya nih?
Hari ini kita mulai home learning untuk minggu kelima.
Wah gak kerasa yaa sudah sebulan lebih kita belajar online.

Masih semangat kan belajar di rumahnya?


Yuk seperti biasa, sebelum belajar kita dengarkan tausiyah pagi terlebih dahulu.

Simak video berikut ini ya...



MATERI AJAR




Hari/ Tanggal              : Senin, 20 April 2020
Kelas                            : I 
Tema                           : Peristiwa Alam (8)
Subtema                      : Penghujan (3)

Kalimat Pujian (Bahasa Indonesia)

Musim hujan datang. Kita bisa menikmati sejuknya udara. Hampir setiap hari turun hujan. Matahari bersembunyi di balik awan. Petani menyambut gembira datangnya musim hujan.
Tanaman dan pohon dapat tumbuh subur. Disiram oleh air hujan yang turun. Pakailah payung atau jas hujan. Agar kamu tidak kehujanan. Jaga kondisi tubuh dengan makanan bergizi. Agar kamu dapat beraktivitas dengan baik.



Hari ini hujan turun sejak pagi. Siti dan Lani tetap semangat berangkat ke sekolah. Lani memakai jas hujan saat pergi ke sekolah. Siti memakai payung saat pergi ke sekolah. Siti dan Lani terlindung dari hujan. Pohon-pohon dan tanaman terlihat segar. Pohon dan tanaman disiram air hujan. Katak bernyanyi gembira. Menyanyikan lagu datangnya hujan. Terima kasih hujan, kau membasahi bumi. Kau memberi kebahagiaan bagi semua makhluk.

Perhatikan gambar di bawah!
A


B


C


E



F


Cocokkan kalimat pujian di bawah dengan memberikan huruf pada gambar yang sesuai!
1.       
Alangkah indahnnya bunga bermekaran pada musim hujan.
2.       
Alangkah sejuknya udara siang hari saat hujan.
3.       
Pohon-pohon itu terlihat segar tersiram hujan.
4.       
Anak-anak bermain hujan dengan gembira.
5.       
Katak bernyanyi lagu turunnya hujan dengan gembira
Amati gambar di bawah ini!



Dapatkah kamu melihat perbedaannya? Manakah gambar yang menunjukkan perilaku terpuji membantu teman? Saat mendapat bantuan dari teman kita harus mengucapkan terimakasih sebagai kalimat pujian untuknya.

Aturan saat musim penghujan (PPKn)

Siti memiliki perlengkapan untuk musim hujan. Perlengkapan tersebut melindungi tubuhnya. Dapatkah kamu menyebutkan pelengkapan tersebut!

Hujan turun sepanjang hari. Hujan membuat udara terasa dingin. Saat hujan turun, Siti merasa mudah lapar. Udara dingin membuat Siti lapar. Siti menyantap makanan hangat. Makanan hangat membuat tubuh Siti terasa nyaman. Kita membutuhkan makanan agar energi dalam tubuh tercukupi. Makanan apa yang tepat disantap saat hujan turun?

aturan dalam hidup kita? Ya benar sekali, hidup kita akan jadi kacau dan berantakan.



Beginilah kira-kira jika kita menaati peraturan saat sedang makan bersama. Akan terjadi pertengkaran anta sesama teman.

Karya 3 Dimensi dengan Teknik Konstruksi (SBdP)

Teknik konstruksi yang akan kita latih adalah, menggunting, melipat, dan menempel. Kita akan membuat sebuah perahu penyelamat dengan teknik konstruksi.


Perahu Penyelamat
Alat dan bahan yang diperlukan sebagai berikut.
1. Dua buah botol mineral bekas 500 ml
2. Selotip
3. Kertas kardus bekas (dari kotak susu atau kotak sejenisnya)
4. Krayon/pensil berwarna untuk mewarnai
5. Tusuk satai



Nah, kalian bisa mencoba membuat perahu penyelamat di rumah!
Buat, lalu foto/video kan hasilnya ya...



Tidak ada komentar:

Posting Komentar